Mission

APRIANO developed to posting that All PRIce is A NegOtiable. You could find the Daily Bread (Bacaan Harian for Indonesian) that updated daily from Monday to Friday. There are also a lot of Free stuff for you such as mobile application, wallpaper, and etc. Some good reading also posted and open to discussion.

Renungan Harian 31 Juli 2013

Bacaan:
Kel. 34:29-35;
Mzm. 99:5,6,7,9;
Mat. 13:44-46.

Renungan:
Riwayat hidup Santo Ignatius, pendiri Serikat Yesus (SJ) ini adalah salah satu contoh unggul tentang seorang yang "menemukan mutiara yang sangat berharga, lalu menjual seluruh miliknya lalu membeli mutiara itu" (Mat 13:46). Lahir dari satu keluarga bangsawan Spanyol tahun 1491 dibesarkan dan dididik untuk menempuh karier di bidang kemiliteran. Dalam suatu pertempuran, kakinya terluka sehingga dia terpaksa harus terikat di pembaringan untuk waktu yang lama.

Pada saat itulah dia menemukan mutiara hidup, ia meninggalkan karier militer dan mulai menjadi pengikut Kristus. Latihan rohani yang disusun dan dikumpulkan dari pengalaman pertobatannya menghantar banyak orang kepada pertobatan.

Perjalanan rohaninya membantu orang lain untuk bertemu secara pribadi dengan Tuhan, dan menyiapkan mereka semakin peka dalam mencari dan menemukan kehendak Tuhan. Kisah pertobatannya itu menjadi inspirasi bagi orang beriman zaman ini, sehingga mereka tidak mudah dininabobokan oleh berbagai tawaran dan pilihan yang kelihatan menarik dan bernilai, tetapi sesungguhnya menyesatkan dan menghancurkan.

0 Comments:

Articles

OASE ROHANI

Silakan klik disini untuk download OASE Rohani hari ini. Merupakan hasil rekaman daripada renungan harian dari radio Cakrawala 98.3 FM tiap jam 5am.
Rekaman ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin mendengar di lain waktu.
Semoga bermanfaat. Tuhan memberkati.

Followers

Berikutnya...

* Kutipan Bacaan Harian
* iPhone Deuterokanonika
* Windows Mobile Deuterokanonika

Views

About

Erick Stefanus Jahja
erickstefanus@gmail.com
+62 813 1818 0730

+62 21 5144 777 9