Renungan Harian 17 Februari 2009
- Kej. 6:5-8, 7:1-5,10
- Mrk. 8:14-21
Renungan
Kejahatan manusia di bumi makin besar. Itulah kesan Tuhan atas kehidupan manusia. Kecenderungan hati manusia selalu membuahkan kejahatan. Dosa terus terjadi, tidak hanya di masa lalu tetapi juga di masa kini. Pencurian, perampokan, penipuan terus terjadi di dalam masyarakat. Tindak kekerasan tidak pernah berhenti karena motif agama, ekonomi dan politik. Semakin hari, orang bukannya semakin bijak dan saleh tetapi malah semakin brutal. Kasih tidak lagi mereka kenal dan mereka lakukukan. Hidup menjadi sebuah persaingan bebas. Siapa kuat menang, siapa lemah akan semakin tersingkir.
Dalam situasi yang seperti itu, Tuhan mengharapkan kita agar waspada. Jangan sampai kita mudah dihasut atau terpicu untuk turut serta melakukan kejahatan. Kadang-kadang orang berbuat jahat kaena mereka tidak tahan terhadap kesulitan dan problem hidup yang mereka hadapi. Kemiskinan membuat mereka berani mencuri; perselisihan membuat orang marah dan lepas kendali dsb. Tuhan mengharapkan agar kita tetap bersikap baikkarena Tuhan sendiri tidak pernah lepas perhatian. Ia akan memenuhi kebutuhan UmatNya.
OASE ROHANI
Rekaman ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin mendengar di lain waktu.
Semoga bermanfaat. Tuhan memberkati.
Followers
Berikutnya...
* iPhone Deuterokanonika
* Windows Mobile Deuterokanonika
Views
About
erickstefanus@gmail.com | |
+62 813 1818 0730 | |
+62 21 5144 777 9 |
0 Comments:
Post a Comment