Mission

APRIANO developed to posting that All PRIce is A NegOtiable. You could find the Daily Bread (Bacaan Harian for Indonesian) that updated daily from Monday to Friday. There are also a lot of Free stuff for you such as mobile application, wallpaper, and etc. Some good reading also posted and open to discussion.

Renungan Harian 9 Januari 2009

Bacaan I : 1Yoh 5:5-13

Bacaan Injil : Luk 5:12-16


Renungan

Santo Fransiskus Assisi bahkan memeluk orang sakit kusta. Kedekatannya dengan mereka membuahkan hikmah istimewa, baik bagi si penderita maupun bagi Santo Fransiskus sendiri. Dalam wasiatnya, dia menuliskan pengalaman itu sebagai berikut, "Apa yang dulu pahit berubah menjadi suatu kemanisan."

Bertemu apalagi bersentuhan dengan orang yang sakit kusta bukanlah hal yang mengenakkan. Kita cenderung menghindar karena dihantui oleh ketakutan - jangan-jangan kita ditulari penyakit yang dari dulu sampai sekarang ini sangat mengerikan.

Pertemuan si penderita kusta dengan Yesus bukanlah kebetulan. Dapat dipastikan bahwa si penderita sudah lama ingin bertemu dengan Yesus, bahkan, sudah menyusun strategi untuk pertemuan itu. Dia menata kata-kata dan permohonannya kepada Yesus. Bahkan, mungkin dia telah mengadakan simulasi pertemuan dan permohonan memelas seperti apa yang akan diserukannya.
Inilah momen Kerajaan Allah, saat Yesus mengadakan dan menunjukkan secara konkret bagaimana Allah sungguh mencintai semua manusia.

Tidak semua kita sanggup memeluk orang kusta. Tidak semua kita dapat menjadi konselor bagi penderita AIDS atau korban pengguna narkoba. Namun, sama seperti Yesus, kita mesti berani melakukan suatu hal sekecil apa pun; dan perbuatan terkecil itu pun akan berdaya untuk mempercepat proses penyembuhan.

Tuhan Yang Maharahim, beranikanlah aku ikut berbelas kasih seperti Engkau kepada para penderita penyakit yang menakutkan pada zaman ini. Amin.

0 Comments:

Articles

OASE ROHANI

Silakan klik disini untuk download OASE Rohani hari ini. Merupakan hasil rekaman daripada renungan harian dari radio Cakrawala 98.3 FM tiap jam 5am.
Rekaman ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin mendengar di lain waktu.
Semoga bermanfaat. Tuhan memberkati.

Followers

Berikutnya...

* Kutipan Bacaan Harian
* iPhone Deuterokanonika
* Windows Mobile Deuterokanonika

Views

About

Erick Stefanus Jahja
erickstefanus@gmail.com
+62 813 1818 0730

+62 21 5144 777 9