Mission

APRIANO developed to posting that All PRIce is A NegOtiable. You could find the Daily Bread (Bacaan Harian for Indonesian) that updated daily from Monday to Friday. There are also a lot of Free stuff for you such as mobile application, wallpaper, and etc. Some good reading also posted and open to discussion.

Renungan Harian 7 April 2010

Bacaan:

  • Kis. 3:1-10
  • Mzm. 105:1-2,3-4,6-7,8-9
  • Luk. 24:13-35

Renungan:

Dua murid yang sedang dalam perjalanan ke Emaus sangat larut dalam kesedihan, sehingga mereka tidak lagi melihat terang di sekelilingnya. Walaupun Yesus berjalan dan bercakap-cakap dengan mereka, mereka tidak bisa mengenaliNya. Herannya lagi, ketika Yesus berkobar-kobar menjelaskan isi Kitab Suci, mereka pun masih belum mengenaliNya. Namun ketika Yesus mengambil roti dan memecah-mecahkannya, barulah mereka sadar dan mengenaliNya.

Pengalaman yang dialami oleh dua murid di atas ada kalanya pernah kita alami dalam hidup sehari-hari. Kepergian orang yang kita cintai, orang yang kita segani, dan orang yang dinanti-nantikan dapat memberi perubahan dalam hidup, tentunya akan membekas dalam ingatan kita.

Rasa kehilangan dan kesedihan bisa menghalangi kita untuk tidak peka pada dunia sekitar. Kita kadang tidak menyadari akan kehadiran orang lain yang sudah beberapa saat menemani dan membantu kita untuk bangkit. Marilah kita berusaha untuk melampaui rasa perasaan tersebut dengan mau membuka hati terhadap sapaan-sapaan Tuhan melalui pengalaman dan pribadi-pribadi di sekitar kita.

0 Comments:

Articles

OASE ROHANI

Silakan klik disini untuk download OASE Rohani hari ini. Merupakan hasil rekaman daripada renungan harian dari radio Cakrawala 98.3 FM tiap jam 5am.
Rekaman ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin mendengar di lain waktu.
Semoga bermanfaat. Tuhan memberkati.

Followers

Berikutnya...

* Kutipan Bacaan Harian
* iPhone Deuterokanonika
* Windows Mobile Deuterokanonika

Views

About

Erick Stefanus Jahja
erickstefanus@gmail.com
+62 813 1818 0730

+62 21 5144 777 9