Mission

APRIANO developed to posting that All PRIce is A NegOtiable. You could find the Daily Bread (Bacaan Harian for Indonesian) that updated daily from Monday to Friday. There are also a lot of Free stuff for you such as mobile application, wallpaper, and etc. Some good reading also posted and open to discussion.

Renungan Harian 27 Mei 2009

Bacaan:
  • Kis. 20:28-38
  • Yoh. 17:11b-19

Renungan

Pada suatu hari, seorang anak kecil berumur 5 tahun, tinggal di rumah bersama ayahnya. (Ibu dan kakak-kakaknya sedang pergi). Ketika saat tidur untuknya tiba, sang ayah harus membujuknya untuk masuk ke kamarnya dan membacakan sebuah dongeng sebagai pengantar tidur.

Tidak lama kemudian anak itu tampaknya sudah tertidur. Namun, ketika sang ayah hendak meninggalkan kamarnya, anak itu tiba-tiba terbangun dan berkata, "Ayah, aku harus berdoa dulu". Maka anak itu bangkit dari tidurnya dan berlutut disamping tempat tidurnya, mengatupkan tangannya, mengarahkan pandangan ke atas dan mengucapkan sebuah doa yang yang sudah biasa diucapkan, "Tuhan sekarang aku mau tidur". Lalu matanya menoleh dan memandang ayahnya sekejap, dan ia melanjutkan doanya," Dan Tuhan lindungilah ayahku. Kalau sudah besar nanti, jadikanlah aku laki-laki perkasa yang baik dan mulia seperti ayahku. Amin".

Anak itu lalu kembali berbaring di tempat tidurnya dan segera tertidur lelap. Sebelum meningalkan kamar anaknya, sang ayah sebentar berlutut di samping tempat tidur anaknya dan berdoa, "Ya Tuhanku, jadikanlah aku laki-laki perkasa yang baik dan mulia sebagaimana dipikirkan oleh anakku".

Apa yang menarik dari cerita pendek di atas? Kendati masih muda, anak itu tahu berdoa yang singkat, namun cukup berbobot. Pesan yang sama dapat ditemukan dalam bacaan Injil hari ini tentang isi dan mutu doa kita.

0 Comments:

Articles

OASE ROHANI

Silakan klik disini untuk download OASE Rohani hari ini. Merupakan hasil rekaman daripada renungan harian dari radio Cakrawala 98.3 FM tiap jam 5am.
Rekaman ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin mendengar di lain waktu.
Semoga bermanfaat. Tuhan memberkati.

Followers

Berikutnya...

* Kutipan Bacaan Harian
* iPhone Deuterokanonika
* Windows Mobile Deuterokanonika

Views

About

Erick Stefanus Jahja
erickstefanus@gmail.com
+62 813 1818 0730

+62 21 5144 777 9